Antara Batang Kayu dan Bongkahan Emas

batang kayuMemang tak setara batang-batang kayu jika dibandingkan dengan bongkahan emas…

Namun tatkala engkau tenggelam di sungai, yang engkau butuhkan adalah berpegang erat-erat dengan batang kayu, sedangkan emas tidak lagi kau butuhkan tatkala itu….

Bisa jadi kita mengenal saudara kita, sedangkan kita tidak terlalu membutuhkannya. Namun siapa sangka dia akan memberikan manfaat kepada kita dan kita membutuhkan bantuannya di waktu lain…


Bisa jadi Allah Ta’ala memberi manfaat melalui saudara kita yang mungkin kita kira bahwa kita tidak membutuhkan bantuannya….
Maka jadilah orang yang berkawan baik dengan siapa pun, terimalah kekurangan yang ada pada saudara kita.

Bisa jadi dengan kekurangan yang ada padanya dia memiliki kelebihan lain yang tidak kita ketahui….
Janganlah hanya merasa jumawa kepada teman yang menurut kita emas dan meremehkan teman yang menurut kita hanya potongan kayu….
Ingat tatkala engkau terbawa arus bah bukan emas yang kau butuhkan, namun batang kayu….
—————————————-

@ Abu Ya’la Hizbul Majid

Tinggalkan komentar